Bengkulu Utara,AremaNews.com–Forum Masyarakat Rejang (FMR) Kabupaten Bengkulu Utara menggelar penyambutan resmi untuk Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara dengan prosesi adat dan kesenian Rejang. Acara ini berlangsung di Balai Daerah pada Senin (3/3/2025).

Penyambutan adat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pembina FMR, Rajo Jang Pesisir Dr. Ir. HM. Imron Rosyadi, MM, M.Si, yang juga merupakan mantan Bupati Bengkulu Utara selama dua periode. Seluruh jajaran pengurus FMR turut hadir dalam prosesi tersebut.
Dalam sambutannya, Imron Rosyadi mewakili masyarakat Rejang Bengkulu Utara menyampaikan doa dan harapan agar Bupati dan Wakil Bupati yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik, selalu diberi kesehatan, serta mampu mengambil kebijakan yang berpihak kepada rakyat.

Prosesi adat ditandai dengan tarian persembahan khas Rejang, yang dibawakan oleh 99 penari dari 12 kecamatan di Bengkulu Utara. Jumlah penari tersebut melambangkan 99 Asmaul Husna, atau nama-nama Allah SWT. Acara juga dimeriahkan dengan prosesi pemotongan tebu dan buah kelapa, yang dalam tradisi setempat melambangkan penyambutan bagi pemimpin, sebagaimana yang dilakukan pada zaman kerajaan.

Penyambutan berlangsung khidmat dan dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bengkulu Utara, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pejabat daerah, instansi vertikal, tokoh masyarakat, serta tamu undangan lainnya yang memadati halaman Balai Daerah Bengkulu Utara.
Rangkaian acara tersebut di akhiri dengan photo Bersama Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Masa Bhakti 2025 -2030 Arie Septia Adinata. SE, M.Ap dan H. Sumarno. S.Pd
Reporter: M. Effendi